Idiologi
adalah suatu sistem nilai yang merupakan kebulatan ajaran yang memberikan motivasi. Dalam idiologi terkandung konsep dasar tentang kehidupan yang dicita-citakan oleh suatu bangsa. Keampuhan suatu idiologi tergantung kepada rangkaian nilai yang dikandungnya yang dapat memenuhi serta menjamin segala aspirasi hidup dan kehidupan manusia, baik sebagai perseorangan maupun sebagai anggota masyarakat.
Idiologi buatan manusia. Secara teori, suatu idiologi bersumber dari suatu aliran pikiran atau falsafah dan merupakan pelaksanaan dari system falsafah itu sendiri.
Idiologi besar dunia
Idiologi merupakan seperangkat nilai yang diyakini kebenarannya, tersusun secara sistematis, digunakan suatu bangsa untuk menata masyarakat dan dijadikan dasar serta tujuan yang ingin dicapai dalam kelangsungan hidup bangsa dan Negara. Idiologi suatu bangsa berperan sebagai pedoman bangsa dalam mengisi kemerdekaannya untuk mencapai tujuan nasional. Idiologi besar dunia antara lain;
A. Liberalisme
Liberalisme bertitik tolak dari hak asasi yang melekat pada manusia sejak ia lahir dan tidak dapat diganggu gugat oleh siapapun termasuk penguasa, kecuali atas persetujun yang bersangkutan.
Faham liberalisme mempunyai nilai-nilai dasar,yaitu kebebasan dan kepentingan pribadi yang menuntut kebebasan individu secara mutlak yaitu kebebasan mengejar kebahagiaan hidup di tengah-tengah kekayaan material yang melimpah dan dicapai dengan bebas.
B. Komunisme
Aliran ini sangat menonjolkan adanya kelas/penggolongan, pertentangan antar golongan, konflik dan jalan kekerasan/ revolusi dan perebutan kekuasaan Negara. Ajarannya adalah atheis dan didasarkan pada kebendan(materialistis) dan tidak percaya akan adanya Tuhan YME.
C. Faham Agama
Idiologi bersumber pada falsafah agama yang termuat dalam kitab suci agama. Negara membina kehidupan keagamaan umat, Negara bersifat spiritual religius.
Dalam bentuk lain, Negara melaksanakan hukum/ketentuan agama dalam kehidpan dunia, maka Negara berdasarkan agama.
Minggu, 16 Juni 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar